Aug 20 2025

/

Estafet Pengabdian PMI Kabupaten Bogor, Profesional, Adaptif dan Responsif

Bupati Bogor, Rudy Susmanto bersama jajaran Pemerintah Kabupaten Bogor menghadiri Pelantikan Pengurus dan Dewan Kehormatan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bogor Periode 2025-2030, yang berlangsung di Gedung Serbaguna I, Sekretariat Daerah, pada Rabu (20/8/2025).

Rudy menyampaikan bahwa momentum pelantikan ini bertepatan dengan enam bulan masa kepemimpinannya bersama Wakil Bupati Bogor, Ade Ruhandi. Sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan, kepala daerah yang baru menjabat enam bulan pertama dan enam bulan terakhir sebelum berakhir masa jabatan tidak dapat mengambil kebijakan strategis tanpa izin tertulis.

“Maka In Shaa Allah apabila kami diberikan kesehatan dan umur panjang, besok pagi saat matahari terbit, percepatan-percepatan pembangunan dapat kita lakukan tanpa harus melalui mekanisme administrasi yang panjang,” tegas Rudy.

Rudy juga menyoroti kondisi Kabupaten Bogor dengan jumlah penduduk mencapai 6 juta jiwa lebih, namun belum memiliki rumah sakit PMI. Untuk itu, Pemkab Bogor menyiapkan dua lokasi pembangunan layanan kesehatan, yakni di Kecamatan Parung Panjang serta pengembangan Klinik Parung yang direncanakan menjadi RSUD Parung.

  • Kami membutuhkan sinergitas dengan PMI. PMI adalah organisasi sosial kemanusiaan yang harus netral, tidak berada di kotak mana pun, dan hanya tunduk pada kepentingan masyarakat serta kebijakan pemerintah pusat,” jelasnya.

Lebih lanjut, Rudy menegaskan bahwa Pemkab Bogor melalui APBD Kabupaten Bogor siap memberikan bantuan dan dukungan penuh terhadap PMI.

“Sekali lagi selamat bertugas. Saya menaruh harapan besar kepada Pak Indra Fermanto bersama jajaran. Mari bersama-sama menjadi pelayan yang baik untuk masyarakat Kabupaten Bogor,” ujar Rudy.

Sementara itu, Ketua PMI Kabupaten Bogor periode 2025-2030, Indra Fermanto, menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Dewan Kehormatan dan Pengurus PMI periode 2020-2025 yang telah bekerja penuh dedikasi.

“Perjuangan bapak, ibu, saudara sekalian dalam menegakkan nilai kemanusiaan telah memberikan manfaat bagi masyarakat Kabupaten Bogor. Kini kami siap melanjutkan estafet perjuangan ini dengan semangat yang lebih profesional dan inovatif,” ungkap Indra.

Indra menambahkan, kepengurusan baru PMI Kabupaten Bogor bertekad untuk lebih profesional, adaptif, dan responsif.

“Secara khusus, kami akan melanjutkan program-program kerja yang telah dirintis periode sebelumnya, termasuk merealisasikan berdirinya layanan kesehatan sekelas rumah sakit maupun klinik rawat inap. Hal ini bukan hanya cita-cita PMI Kabupaten Bogor, tetapi juga harapan masyarakat, khususnya di wilayah Parung Panjang dan sekitarnya,” jelasnya.

Indra juga menyampaikan terima kasih kepada Bupati Bogor, Rudy Susmanto, beserta jajaran Pemkab Bogor atas dukungan moral maupun fasilitas yang telah diberikan kepada PMI selama ini.

Related Posts